Tips Jualan Online: Mempromosikan layanan PSD To HTML

Sekedar sharing pengalaman saya menjalankan bisnis online. Sebenarnya saya coba menerapkan apa yang dikatakan mas Keke (seokita.com), masukan iklan dan link ke website kita ke website-website yang jumlah visitornya tinggi atau bisa juga berdasarkan ranking dari alexa.com. Dua minggu yang lalu saya coba create produk layanan (service) PSD To HTML, kebetulan pernah lihat ada banner iklan dengan judul tsb. jadi saya coba menggunakan nama tsb. Yang pasti saya cari dulu di Google seberapa tinggi rankingnya. Dan ternyata kompetitor saya adalah produk-produk dari luar negeri semua. Yang jelas harganya ratusan dollar. Dari harga saja saya yakin bisa bersaing dengan mereka.

Next step saya coba search forum-forum apa saja yang berkaitan dengan web design. Tapi hasilnya kurang memuaskan akhirnya saya coba browsing langsung ke situs2 tsb utk mengecek seberapa tinggi traffic di setiap forum. Dan saya menemukan detik forum cukup tinggi dan ada beberapa situs forum lainnya tapi tidak terlalu signifikan.

Oke, sampai disini saya tidak tahu seberapa besar marketnya toh gak ada ruginya untuk di coba. Maka saya buatlah di website saya workstation.web.id promosi untuk produk ini. Strategi berikutnya harga, saya tahu kalau dengan harga ratusan dollar pasti sulit memasarkan produk saya ini. Dan saya putuskan untuk mematok harga di bawah 50 USD atau kurang lebih dibawah 500 ribu rupiah. Yang pasti target market saya adalah user dari Indonesia, jadi harus terjangkaulah harganya. 🙂 Itung-itung potong biaya iklan aja, toh promosinya hanya sampai akhir bulan desember 2008 saja kok.

Nah, website sudah siap tinggal promosi aja nih. Pertama saya posting ke milis TDA dulu juga sub milis TDA IT. Nah ikhtiar kita sudah tinggal berdoa (LoA) dengan menanamkan pada diri saya bahwa Alloh mendengarkan doa kita. Alhamdulillah, beberapa teman-teman sudah ada yang response dan tertarik dengan layanan ini. Beberapa hari kemudian order pertama datang 🙂 dari salah satu member TDA IT (akang Aziz).

Setelah project berhasil saya deliver beliau repeat order lagi ke saya. Wah jadi makin semangat nih. Saya coba posting ke milis-milis namun kurang mendapat response. Mungkin untuk orang awam kurang paham dengan layanan konversi PSD To HTML ini. Oke, target berikutnya forum detik dan beberapa forum yang telah saya identifikasi sebagai forum diskusi yang masih terkait dengan web design dan internet. Sehari setelah saya posting ke forum detik besoknya saya coba search lagi di google dengan keyword PSD To HTML, dan diluar dugaan iklan saya masuk 10 besar. Yes… Mission accomplished, pikir saya. Tapi keesokan harinya iklan saya sudah tidak masuk 10 besar lagi. Tapi masih masuk urutan pertama untuk search versi bahasa Indonesia.

Dan Alhamdulillah sudah beberapa project yang masuk dan siap untuk di deliver. Dari pengalaman ini saya menyimpulkan bahwa, untuk mencapai ranking 10 besar di search engine google ternyata dapat pula dilakukan dengan memanfaatkan website lain yang traffic-nya tinggi. Dari situ secara tidak langsung saya kecipratan pengunjung yang datang ke website saya.

Demikianlah cerita singkatnya, bagaimana dengan Anda ? Ingin mencoba tips saya ini ? Silahkan sharing disini pengalaman Anda disini.

Salam fuuuuuuuntastic…

Tips Jualan Online: Mempromosikan layanan PSD To HTML

12 pemikiran pada “Tips Jualan Online: Mempromosikan layanan PSD To HTML

  1. berarti domain .web.id bisa keindex di google,
    kemaren saya pengen beli domain pake .web.id tapi ragu2 karena takut gak keindex google
    tapi ternyata dari paparan anda saya jadi deh mau beli domain .web.id
    karena memang benar adanya bahwa dompleng trafik di web lain dengan trafik gedhe jg
    bisa ngalirin trafik pula, dulu saya pernah nyobain cuman ke domain dotcom saya.

Tinggalkan Balasan ke Suwahadi Batalkan balasan